(Review) Wardah Perfect Bright Moisturizer

Welcome to Woman World's

Assalamualaikum wr wb,
Hai sobat hawa, kali ini saya ingin memberikan sedikit review dari hasil pengalaman saya menggunakan skincare dari produk Wardah Perfect Bright Moisturizer yang memilki kandungan SPF 28. Berawal dari keinginan saya untuk mengganti skincare yang lama, karena membuat wajah saya menjadi bruntusan lalu mulailah saya berburu kosmetik di minimarket terdekat. Dari hasil berburu kosmetik, saya memutuskan untuk mencoba produk wardah perfect bright moisturizer yang berwarna kuning karena telah diklaim memiliki kandungan SPF 28. Varian wardah perfect bright ini memiliki 2 varian yaitu yang berwarna kuning dan biru, untuk melihat varian warnanya terdapat pada list masing-masing produk. Wardah  perfect bright yang berwarna kuning diperuntukan untuk jenis kulit wajah normal cenderung kering, dan yang berwarna list biru diperuntukkan untuk jenis kulit wajah normal.

Wardah perfect bright moisturizer SPF 28 (tampilan depan)

Klaim manfaat dari wardah perfect bright ini adalah untuk kulit tampak lebih cantik cerah merona sepanjang hari. Wardah perfect bright ini telah menggunakan Inovasi Skin Lightening System 7 White Actives + Brightening Powder yang terinspirasi dari alam, bekerja sinergis dari dalam kulit dengan multiaksi. Moisturizer ini merupakan pelembab wajah yang berfungsi sebagai day cream dan dikemas dalam tube isi 20 ml. Pelembab wajah ini sekaligus sebagai pencerah yang menjadikan wajah terasa lebih halus, lembut, dengan rona cerah alami sejak pertama kali pemakaian. Moisturizer ini yang memilki list kuning juga sudah mengandung SPF 28 dengan UV A/ UV B Filter. Dari segi harga produk ini sangat ramah dikantong, dijamin ga bikin kantong jebol cocok untuk anak kost, anak kuliahan, anak SMA dan untuk pemula yang ingin belajar merawat wajah. Produk ini juga mudah ditemukan karena sudah tersedia di minimarket, mall maupun toko kosmetik lainnya.

Wardah perfect bright moisturizer (tampilan belakang)

Awal pemakaian produk ini saya suka karena cream moisturizernya teksturnya ringan, lembut, creamnya berwarna putih, mudah diblend, cepat meresap, dan tidak ada efek keabu-abuan pada wajah saya. Setelah pemakaian memang wajah langsung terasa menjadi cerah seketika, yap.. 1 tingkat lebih cerah dari sebelumnya dan juga kulit wajah terasa lembut. Moisturizer ini memiliki aroma wangi yang lembut dan bagi saya tidak terlalu menganggu untuk aroma wanginya ini. Tarara.. sudah 7 hari pemakaian, dan hasilnya adalah bruntusan pada wajah saya memang semakin berkurang dan wajah menjadi cerah tanpa ada minyak berlebihan di area T-zone wajah saya (ah.. saya senang sekali :D). Tetapi jreng.. jreng.. kok disisi lain kulit wajah saya justru ada yang mengelupas di sekitar area bibir dan pipi. Hal itu sangat terlihat ketika saya menggunakan bedak, sehingga bedak menjadi tidak bisa menempel dengan baik. Dengan ketidaknyamanan tersebut, huft.. sepertinya lagi-lagi saya harus mulai mencari skincare baru lagi.

Tekstur dari Wardah Perfect Bright Moisturizer

Oia sobat hawa, untuk kecocokan pemakaian skincare pada setiap orang itu dapat berbeda-beda, mungkin produk wardah perfect bright ini tidak cocok pada kulit wajah saya tetapi bukan berarti juga tidak cocok pada kulit wajah sobat hawa. Sebagai antisipasinya, jika ingin membeli dan mencoba suatu skincare lebih baik dilakukan secara bertahap dahulu. Bisa dimulai dari salah satu rangkaian produknya misalnya dari facial foamnya dulu, jika sudah dipakai sekitar 3-4 hari kulit wajah baik-baik saja maka dapat dilanjutkan pada produk rangkaian yang lain misalnya moisturizer (day cream). Nanti akan terlihat apakah kita cocok memakai semua rangkaian skincare tersebut atau tidak cocok pada salah satu produk skincare tersebut. Demikian sedikit pengalaman dari saya saat menggunakan produk wardah perfect bright moisturizer ini, jika masih ada yang kurang dalam review kali ini saya mohon maaf dan terima kasih :).

Thanks and Happy Readers :)

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

Pengalaman Daftar Kuliah di Universitas Terbuka

Tanda blog diterima google adsense (tahap 1)

(Tips) Manfaat Vaseline Repairing Jelly Untuk Kecantikan